Gerung - Pemerintah Kabupaten Lombok Barat melaksanakan kegiatan rapat Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) dan Dewan Smart City Kabupaten Lombok Barat. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Kabupaten Lombok Barat di Ruang Rapat Jayengrana, Selasa 4 Maret 2025. Rapat yang langsung oleh Bupati Lobar Lalu Ahmad Zaini (LAZ) dihadiri oleh Wakil Bupati Lobar Hj. Nurul Adha, Sekda Lobar H. Ilham, M.Pd, Dandim 1606 Mataram, Kapolresta Mataram, Kapolres Lobar, Kejaksaan Negeri Mataram, Para Asisten, Kepala OPD, Camat, Ketua MUI Lobar, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Lobar, Ketua Baznas Lobar, Kakan Depag Lobar, Ketua KPU Lobar. Ketua Bawaslu Lobar.
Dalam arahannya Bupati Lombok Barat Lalu Ahmad Zaini (LAZ) menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada aparat keamanan karena telah menjaga kondusifitas selama Pilkada berlangsung. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada Lembaga penyelenggara Pemilu yaitu KPU dan Bawaslu atas terlaksananya Pilkada dengan aman dan damai. "Pemerintah Daerah berterima kasih dan mengapresiasi semua pihak atas terlaksananya Pilkada yang aman dan damai serta kondusif,"ujarnya.
Bupati LAZ juga meminta semua pihak untuk bersama sama menjaga kondusifitas selama bulan suci ramadhan. Hal ini agar semua masyarakat dapat menjalankan ibadah di bulan suci ramadhan dengan baik dan tenang. Ia juga meminta jajarannya untuk dapat terus memantau harga kebutuhan pokok di masyarakat agar dapat terkendali. Tentunya diperlukan langkah langkah yang tepat dalam upaya mengendalikan harga di bulan suci ramadhan agar tidak terjadi inflasi. "Kami berharap kita semua memperhatikan penerangan di sekitar masjid dan keamanan wilayah sehingga masyarakat dapat melaksanakan ibadah di bulan suci ramadhan dengan baik dan nyaman serta tenang," tekannya.
Dalam rapat ini juga Bupati LAZ menyampaikan bahwa Pemerintah Daerah akan melaksanakan Safari Ramadhan mulai 6 Maret 2025. Kegiatan Safari ini sebagai sarana komunikasi dengan masyarakat Lombok Barat. Diharapkan masyarakat dapat memberikan masukan untuk kemajuan Lombok Barat. Kegiatan safari Ramadhan ini dilaksanakan secara bersama antara Bupati dan Wakil Bupati yang tergabung dalam satu tim. Dalam Rapat Forkopimda ini juga diberikan piagam penghargaan kepada forkopimda dan penyelenggara pemilu karena telah berhasil melaksanakan Pilkada dengan aman dan damai. Kegiatan Rapat Forkopimda ini berjalan dengan lancar.