Kakanwil Kemenag NTB Bina Peningkatan Kualitas ASN dan Guru Madrasah Swaata Se Lombok Barat

0

 



Lombok Barat - Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Nusa Tenggara Barat,  H. Zamroni Aziz, S.Hi., MH melakukan pembinaan untuk meningkatkan kualitas kerja dengan menciptakan lingkungan kerja yang kondusif dan efisien.

Peningkatan kualitas SDM Acara Pembinaan ASN, P3K, Guru-guru Impasing dan Pegawai Non ASN Kementerian Agama Kabupaten Lombok Barat Oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi NTB digelar di Wilayah Kemenag Lobar pada 13 November 2024.

Dalam wawancara bersama awak Media, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi NTB, H. Zamroni Aziz, S.Hi., MH, berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah swasta dan pihaknya akan berupaya memperjuangkan agar guru madrasah swasta dapat diangkat menjadi P3K dan mendapatkan berbagai fasilitas yang memadai.



"Kami akan terus berkoordinasi dengan pemerintah pusat untuk memastikan bahwa madrasah swasta mendapatkan perhatian yang lebih supaya pemerintah daerah dapat memberikan dukungan penuh terhadap pengembangan madrasah swasta, " Ungkap Zamroni Aziz


Dirinya menekankan juga pentingnya meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM) di lingkungan Kementerian Agama, khususnya para ASN, P3K, guru madrasah, dan penyuluh agama supaya semua pihak dapat bekerja sama untuk meningkatkan kesejahteraan dan profesionalisme para pegawai, terutama guru madrasah swasta yang telah memberikan kontribusi besar bagi pendidikan agama di NTB.

"Kami akan berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan guru madrasah swasta, termasuk memperjuangkan agar mereka dapat masuk dalam program pengangkatan P3K, terpenting mendorong digitalisasi layanan di lingkungan Kementerian Agama untuk meningkatkan efisiensi dan efektivitas kerja," tegas Zamroni Aziz

Bukan hanya itu, Zamroni Aziz juga mengatakan dalam upaya mewujudkan kerukunan umat beragama, Kakanwil Kemenag NTB mengajak seluruh ASN dan pegawai di lingkungan Kementerian Agama untuk menjadi garda terdepan dalam moderasi beragama. Beliau juga menekankan pentingnya netralitas ASN dalam pelaksanaan Pilkada.
"Kami berharap seluruh ASN, termasuk P3K dan guru madrasah, dapat menjaga netralitas dalam pelaksanaan Pilkada, dan mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga kerukunan dan toleransi antarumat beragama," Tutupnya Zamroni Aziz pagi tadi.


Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)