Siswa SMKPP Negeri Mataram Raih Juara Satu Tingkat Provinsi

0

 


Lombok Timur - SMKPP Negeri Mataram dalam pelaksanaan LKS 2023 tingkat provinsi NTB berhasil meraih juara satu dalam bidang Landscape and Gardening.

Pengumuman pemenang bertempat di GOR Universitas Hamzanwadi Selong,  Kamis, 8/6/2023.

"Alhamdulillah SMKPP Negeri Mataram mengikuti lomba LKS Landscape dan pertamanan ( landscape and gardening ) mendapat juara satu di tingkat provinsi NTB," ungkap Kepala SMKPP Negeri Mataram Sugiarta,SPi.,MPd.,MSi.

Tentunya kami akan lakukan persiapan untuk ke tingkat Nasional. Adapun hal yang dipersiapkan adalah anaknya akan di lakukan seleksi dan training.



Menurutnya, perlombaan di tingkat provinsi, dirinya menjelaskan bahwa sekolah mengirim perwakilan untuk satu mata lomba saja, itu bukan tanpa tujuan.

Sedangkan untuk mengikuti persiapan lomba LKS tingkat Nasional akan dilakukan bedah soal yang telah dilaksanakan sebelumnya.

Dan akan dilakukan praktek juga sehingga anak-anak ini nantinya akan menguasai, merencanakan, menggambar penataan sampai dengan bagaimana mengelolanya.

Bunga dan taman semuanya akan dipersiapkan. Jadi, memang harus berproses, yang terpenting anak-anak itu kreatif.

Sehingga pada saat LKS Nasional mereka dengan cepat dan cermat menyelesaikan semua pekerjaan dengan baik, jelasnya.

Siswa peraih medali ini bernama MUHAMMAD FARHAT ABBAZ berpasangan dengan INDAH SYAGITA yang memperoleh nilai 155.

Tags

Posting Komentar

0Komentar
* Please Don't Spam Here. All the Comments are Reviewed by Admin.
Posting Komentar (0)